Paket Ramadan 1445 H
Oleh: Dr. H. Sukarni, M. Ag.
Ketika kita mendengar “paket Ramadan” mungkin yang terbayang, mula-mula adalah bekal material untuk kemudahan ibadah di bulan puasa, seperti gula dan tepung. Namun, saat kita membaca Al-Qur’an, paket Ramadan adalah sejumlah ibadah yang disyariatkan Tuhan bagi hamba-Nya di bulan berkah Ramadan.
Kalam lafzi paket (ibadah) Ramadan yang tersimpul dalam surah Al-Baqarah ayat 183 hingga 187 diturunkan Allah kepada Nabi Muhammad pada bulan sya’ban tahun kedua hijriyah. Kalam ini merupakan implementasi dari kalam nafsi Allah yang tak berhuruf dan tak bersuara. Melalui kalam lafzi manusia dapat memahami kehendak Allah yang seharusnya diamini makhluk-Nya terutama manusia menyangkut Ramadan.
Ada empat paket ibadah Ramadan dalam ayat-ayat tersebut yang saling bersinergi. Pertama puasa, dengan segala aturan umumnya, ayat 183 dan 184. Kedua soal Al-Qur’an yang diturunkan pada bulan Ramadan. Ada yang berpendapat semua isi Al-Qur’an turun ke langit dunia dalam bentuk kalam nafsi menempati suatu wadah yang namanya bait al-‘izzah”. Dari situ secara berangsur-angsur Jibril menyampaikan kepada Nabi Muhammad, ayat 185. Ketiga, menyangkut hal yang sangat penting, taqarrub kepada Allah, ayat 186. Dan keempat soal yang cukup berat, yaitu i’tikaf, ayat 187.
Paket pertama puasa. Ibadah ini relatif ringan bagi yang sudah terbiasa diet, hanya menggeser makan siang menjadi pagi (sahur) atau menggeser makan siang menjadi magrib, saat berbuka, tidak lebih dari itu. Jadi puasa itu sebenarnya mudah bagi orang yang terbiasa makan dan minum apa adanya. Tentu agak berat bagi orang yang terbiasa makan tak teratur, apalagi ngemel sambil kerja. Dengan demikian, paket ibadah pertama pada umumnya sudah dilaksanakan oleh kebanyakan orang.
Paker kedua adalah membaca dan mempelajari Al-Qur’an. Inipun tidaklah sulit di saat melimpahnya media informasi termasuk informasi ilmu pengetahuan tentang Al-Qur’an. Tiga puluh tahun yang lalu, seorang lulusan pesantren atau seorang alim akan terpampang di ruang tamu rumahnya lemari yang besar penuh berisi kitab-kitab tebal. Seorang dosen saya (Alm KH Mukri Gawith, MA) yang bersekolah di Mesir tahun 70-an saat pulang membawa sejumlah kitab hingga berkontiner. Saat ini, semua kitab dapat “disulap” menjadi sebuah tab berukuran telapak tangan. Era digital.
Paket ketiga mulai terasa sulit, tak semua orang dapat melaksanakannya dengan baik, taqarrub kepada Allah. Mendekati Allah yang sudah sangat dekat bahkan sudah bersatu dengan dirinya (QS Qaaf: 16). Diperlukan cara berpikir falsafi dan perenungan hakiki untuk dapat sampai pada kesadaran bahwa Tuhan ada pada seluruh ciptaannya hingga pada dirinya. Tidak mudah, bahkan sebagian orang menganggap bid’ah suatu cara berpikir kesatuan wujud ini. Namun pada paket ketiga ayat puasa (186), proses beribadah menuju kesadaran itu adalah suatu keniscayaan.
Terakhir soal i’tikaf. I’tikaf adalah bersimpuh dan berbisik dengan Tuhan sebagai kekasihnya. Kerja bersimpuh dan berbisik sangat khas hingga meninggalkan aktifitas duniawi, seperti makan, minum, dan bercampur dengan isterinya. Lihat ayat 187. Oleh karena itulah, Rasulullah memberikan keteladanan tentang i’tikaf ini. Dalam riwayat sahih, Rasulullah sampai tidak pulang ke rumah selama sepuluh terakhir Ramadan. Hidupnya menyatu dengan masjid dan asyik ma’syuk dengan Allah Tuhan semesta alam.
Kalau kita renungkan ternyata tidak mudah menunaikan ibadah Ramadan itu. Hanya segelintir orang yang betul-betul “tunai” dalam beribadah Ramadan. Semoga kita menjadi bagian dari yang dapat menunaikannya. Selamat berpuasa dan beribadah. Semoga mendapat kemudahan. Amin.