Kunjungan Benchmarking dari FEBI UIN Padang
Banjarmasin – FEBI UIN Antasari menerima kunjungan benchmarking dari FEBI UIN Imam Bonjol Padang pada hari Jumat, 9 Agustus 2024. Rombongan FEBI Imam Bonjol terdiri dari unsur pimpinan, ketua program studi, dosen, dan tenaga kependidikan.
Dekan FEBI Imam Bonjol, Ahmad Wira, M.Si, M. Ag, Ph.D, menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat dari FEBI Antasari. “Kami sangat mengapresiasi sambutan yang diberikan oleh FEBI UIN Antasari. Semoga kunjungan ini dapat mempererat tali silaturahmi dan menjadi awal bagi kerjasama yang lebih erat antara kedua institusi,” ujarnya.
Dr. Zaki Mubarak, Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kelembagaan FEBI UIN Antasari, menyambut baik kedatangan rombongan dari FEBI UIN Imam Bonjol. “Kami berharap kunjungan ini dapat menjadi momentum untuk saling bertukar pengalaman dan pengetahuan, serta meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian di bidang ekonomi dan bisnis Islam,” ungkapnya.
Puncak acara kunjungan tersebut adalah penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara antar kedua belah pihak. Disampaikan pula kuliah dosen tamu dari Yenti Afrida, M.Ag dari UIN Imam Bonjol dengan tema “Opimalisasi Potensi Mahasiswa Perbankan Syariah Menghadapi Era Digital.”
Diharapkan kerjasama ini dapat memberikan manfaat bagi kedua belah pihak, terutama dalam hal pengembangan program studi, penelitian bersama, dan peningkatan kualitas sumber daya manusia. (my)